Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Atmosfer, Pemain Jebolan Real Betis Ini Sebut Indonesia Terbaik di Asia

By Alif Mardiansyah - Rabu, 8 Juli 2020 | 09:15 WIB
Strijker Ceres-Negros FC, Bienvenido Maranon (TWITTER.COM/AFCCUP)

Baca Juga: Sebut Akuisisi Salah Satu Klub Jakarta, RB Depok FC Akui Siap Tampil

Dalam tiga pertemuan dengan klub-klub Indonesia tersebut, Bienvenido Maranon tercatat sekali menjalankan pertandingan di Indonesia.

Persisnya, kala Maranon bersama Ceres Negros berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 3-2 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 April 2019.

Baca Juga: Bukan Red Bull, Ini Kepanjangan RB pada Klub Viral RB Depok FC

Pada matchday keempat fase grup Piala AFC 2019 tersebut, Maranon tampil sebagai starter dan bermain 90 menit di depan pendukung Persija, The Jak Mania.

Penyerang asal Spanyol tersebut bahkan mampu mencetak satu gol ke gawang Persija Jakarta pada menit ke-85.

Bienvenido Maranon berhasil mencatatkan namanya di papan skor melalui sundulan kepala setelah memanfaatkan umpan matang dari striker Ceres Negros, Stephan Schrock.

Baca Juga: Pemain Persik Bicara Soal Gaji di Liga Serbia dan Liga Indonesia

Meski sebagai tim tamu, Maranon yang mampu mencetak gol tetap meluapkan emosinya dan melakukan selebrasi.

Ternyata dengan pernah merasakan atmosfer pertandingan di Tanah Air, Bienvenido Maranon tahu sedikit perbedaan yang dirasakannya antara sepak bola di Indonesia dengan Filipina.