Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Juergen Klopp, Ini Pelatih Terbaik Liga Inggris Musim 2019-2020

By Adi Nugroho - Senin, 13 Juli 2020 | 12:45 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp (kanan) dan juru taktik Sheffield United, Chris Wilder (kiri). (TWITTER.COM/THEANDFIELDBUZZ)

"Wilder tak hanya membuat timnya selamat, dia melakukannya dengan penuh gaya," kata Redknapp seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.

"Wilder mengambil sekelompok pemain yang, tanpa mengurangi rasa hormat, bukan siapa-siapa, dan menjadikan mereka kompetitif."

Baca Juga: Dipukuli Petarung UFC, Seorang Pria ini Babak Belur dan Tak Berdaya

"Dia berdiri dengan sistem yang unik - 3-5-2 dengan bek yang overlapping serta mengeksploitasi sisi sayap."

"Dia benar-benar memainkan sepak bola. Kita semua berpikir mereka akan mudah ditebak dengan skuad dan strategi itu. Sebab mereka bukan tim seperti Aston Villa yang menghabiskan banyak uang di pasar transfer."

"Tetapi ternyata kita semua salah. Hanya Manchester City dan Liverpool yang menghasilkan lebih banyak umpan silang daripada mereka di liga musim ini."

Baca Juga: Ada 1 Syarat Philippe Coutinho Bisa Gabung Liverpool Lagi, Minta Maaf

"Hanya segelintir klub yang mencatatakan lebih sedikit tembakan ke arah mereka, dengan tiga pemain belakang Wilder, Chris Basham, John Egan, dan Jack O'Connell membuat banyak striker tak mampu berbuat banyak."

"Tammy Abraham adalah contoh terbaru, mereka juga membuat Olivier Giroud tidak bisa menyeret Chelsea kembali ke pertandingan setelah masuk."

"Karena semua ini, petualangan di Eropa akan segera mereka rasakan," tutur Redknapp menambahkan.

Baca Juga: VIDEO - Bek Leicester Dapat Kartu Merah Konyol Usai Kebobolan, Harus Absen hingga Akhir Musim

Sheffield United saat ini berada di urutan ketujuh klasemen sementara.

Mereka terpaut lima poin di belakang Leicester yang berada di urutan keempat.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Tottenham Hotspur berhasil menang dengan skor tipis 1-0 ketika menjamu Everton pada pekan ke-33 Liga Inggris di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (7/7/2020) dini hari WIB. Kemenangan itu membuat Jose Mourinho selaku pelatih The Lilywhites mencatatkan rekor pribadi. Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Mourinho telah mencatatkan 200 kemenangan di Liga Inggris. Catatan itu membuatnya masuk ke dalam jajaran pelatih yang telah meraih 200 kemenangan di kompetisi tertinggi Negeri Ratu Elizabeth II itu. Daftar ini spesial karena hanya ada lima pelatih yang baru mencapainya. #mourinho #tottenham #ligainggris #premierleague #bolasport #bolastylo #sportfeat #bolanas #superballid #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P