Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kan di sini ada yang pro, ada yang kontra juga," ucapnya seperti dikutip Bolasport.com dari Youtube Persija.
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol - Hari Ini Real Madrid Bisa Juara
"Misalkan memang ada yang kontra sama yang pro kan nantinya malah jadi perselisihan kan nggak bagus. Makanya saya tutup komen saja," tambah Heri.
Apa yang dilakukan oleh Heri juga dilakukan oleh mantan penyerang Persija Jakarta, Bambang Pamungkas.
Legenda timnas Indonesia itu juga menutup kolom komentar pada akun Instagram pribadinya.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Main Tenang Jadi Kunci Kemenangan Ribka/Fadia
Heri pun mengaku bahwa dirinya juga terinspirasi oleh langkah yang diambil oleh Bepe.
Menurutnya, hal yang terbaik saat ini adalah mencegah adanya perdebatan yang tidak perlu di kolom komentar media sosial miliknya.
"Mungkin Heri juga (terinspirasi) dari Mas Bepe juga. Kan Heri sering sharing sama Mas Bepe, makanya Heri ikutin Mas Bepe," katanya menandaskan.