Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seperti diketahui kompetisi Liga 1 2020 akan dilanjutkan pada 1 Oktober 2020 hingga 28 Februari 2021.
Selama itu, klub akan menjalani masing-masing sebanyak 31 pertandingan (kecuali Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta yang menyisakan 32 laga, red).
Selama itu, akan sangat diperhatikan tentang protokoler kesehatan.
"Kami dari tim medis PSSI telah berusaha keras menyusun buku panduan yang telah disetujui Kemenkes. Setelah ini, kami akan mengadakan workshop untuk protokoler kesehatan," jelas dr. Syarif Alwi.