Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim pelatih juga tidak memanggil semua pemain yang direkomendasikan, di antaranya dari pelatih-pelatih tingkat daerah, untuk mengikuti pemusatan latihan.
"Kalau memang pemain itu bagus seperti misalnya Krisna, kami akan mendatangkannya," kata Bima merujuk pada Krisna Sulistia, pencetak gol terbanyak Piala Soeratin U-15 2019, yang bergabung dengan skuat timnas U-16 sejak Maret 2020.
"Namun pemain-pemain baru mesti mampu beradaptasi di tim," sambungnya.
Baca Juga: MotoGP 2020 - Valentino Rossi Tegaskan Tak Buru-buru Teken Kontrak di Yamaha SRT
Lebih lanjut, Bima menjelaskan bahwa timnya akan terus melakukan pemusatan latihan secara rutin.
Rencananya, setelah menyelesaikan pemusatan latihan tahap pertama pada 29 Juli nanti, tim Garuda Asia akan kembali berkumpul pada awal Agustus.
"Jadi kami libur seminggu, setelah itu TC lagi mulai 9 Agustus 2020," kata Bima.
Baca Juga: MotoGP 2020 - Valentino Rossi Tegaskan Tak Buru-buru Teken Kontrak di Yamaha SRT
Pada gelaran Piala Asia U-16 2020, setiap tim hanya boleh mendaftarkan 23 pemain.
Indonesia sendiri tergabung dalam Grup D bersama dengan Arab Saudi, China, dan Jepang yang menjadi juara bertahan.