Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Segera Berlangsung, Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2020

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 19 Juli 2020 | 18:42 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, memacu motornya pada sesi latihan bebas MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Spanyol, 17 Juli 2020. (HONDA RACING CORPORATION)

Performa Marquez semakin terlihat impresif semenjak dia membukukan dua putaran lain di bawah 1 menit 38 detik, paling baik di antara pembalap lain.

Vinales juga tak kalah oke. Pembalap berjuluk Top Gun itu menempati posisi ketiga dengan waktu lap terbaik 1 menit 37,959 detik.

Quartararo sendiri memiliki modal penting pada balapan MotoGP Spanyol 2020, setidaknya jika melihat dari hasil simulasi lomba (long run) yang dilakukannya.

Meski torehan waktu lap terbaiknya hanya di urutan ketujuh, Quartararo melahap 11 putaran beruntun dengan catatan waktu yang nyaris konsisten di bawah 1 menit 38,5 detik.

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2020 - Pede dengan Kecepatannya, Marc Marquez Tak Kecewa Gagal Rebut Pole

Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) menempati peringkat ke-10 pada warm up MotoGP Spanyol 2020. Catatan waktu terbaiknya terpaut 0,455 detik dari Marquez.

Rossi sebelumnya mengeluhkan masalah ban ketika cuaca panas yang, sialnya, bertepatan dengan waktu berlangsungnya balapan MotoGP Spanyol 2020.

Rossi sendiri akan start dari posisi kesembilan. Dia naik dua posisi start setelah Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Cal Crutchlow (LCR Honda) absen karena cedera.

Patut ditunggu apakah Rossi sanggup membuat keajaiban untuk memperbaiki posisinya pada balapan yang berlangsung selama 25 lap tersebut.

Balapan MotoGP Spanyol 2020 akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi Trans7 pada Minggu (19/7/2020) mulai pukul 19.00 WIB.

Bagi BolaSporter yang memiliki gawai, balapan MotoGP Spanyol 2020 juga bisa disaksikan melalui tayangan link live streaming di bawah ini.

Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2020 1

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2020 - Kesialan Ganda Alex Rins, Dihalangi Marc Marquez dan Cedera

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P