Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - 12 Tahun Lalu, Persija Bikin Heboh di Markas Persib

By Alif Mardiansyah - Senin, 20 Juli 2020 | 16:00 WIB
Ilustrasi atau logo Persija Jakarta. (MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM)

Akhirnya, gol penyeimbang Persija Jakarta hadir selang sembilan menit kemudian lewat aksi Herman Abanda.

Baca Juga: Tim Liga Inggris yang Didanai Orang Indonesia Resmi Berganti Pelatih

Abanda berhasil membawa Persija menyamakan kedudukan 1-1 atas Persib melalui sundulan kepalanya setelah memanfaatkan umpan sepakan pojok dari Ismed Sofyan.

Hingga waktu turun minum paruh pertama, Persib Bandung harus puas bermain imbang dengan Persija Jakarta 1-1.

Memasuki babak kedua, pertandingan bertajuk El Clasico Indonesia tersebut kembali tambah sengit dan ketat.

Baca Juga: Respon Pemain Persija Ismed Sofyan soal Tren Bersepeda di Indonesia

Terlebih, ketika Persija Jakarta berhasil membuat publik Stadion Siliwangi terdiam ketika mampu berbalik unggul 2-1 atas Persib pada menit ke-62.

Keunggulan Persija itu hadir dari sapuan gagal Maman Abdurrahman yang bola mengarah langsung ke Robertino dan diakhiri dengan kontrol dada serta tendangan keras kaki kanannya.

Tak mau malu di kandangnya sendiri, Persib Bandung berusaha untuk menambah daya serang ke pertahanan Persija Jakarta.

Baca Juga: Pemain PSM Makassar Ferdinand Sinaga Sudah di Medan, Perkuat PSMS ?