Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ambisi Kembali ke Serie-A, Klub Milik Orang Indonesia Bidik Mario Balotelli

By Bagas Reza Murti - Selasa, 21 Juli 2020 | 03:00 WIB
Striker Brescia, Mario Balotelli, saat melawan Hellas Verona pada Minggu (3/11/2019). (TWITTER.COM/BRESCIA)

BOLASPORT.COM - Klub Serie C, Como FC dikaitkan dengan transfer striker bengal Italia, Mario Balotelli.

Mario Balotelli berstatus tanpa klub usai dipecat Brescia awal Juni 2020.

Hal itu terjadi setelah Presiden Brescia, Masimo Cellino, mengirimkan surat yang berisikan pemutusan kontraknya yang masih tersisa dua tahun.

Pemecatan Balotelli ini didasari oleh sang pemain yang absen dari latihan yang diadakan oleh klub pasca-Serie-A dilanjutkan kembali.

"Dia tidak muncul untuk latihan, dia tidak terlihat sangat berkomitmen katakanlah, untuk masa depan klub," tutur Celino dikutip BolaSport.com dari Football-Italia.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Ballon d'Or Edisi 2020 Resmi Ditiadakan

Kini mantan pemain Inter dan Liverpool ini dikaitkan dengan transfer ke klub Serie-C, Como FC.

Media Italia, Sky Sport melaporkan bahwa Balotelli sudah menjalin negosiasi dengan FC Como.

Bahkan media tersebut menyebut bila perwakilan Como sudah melakukan pertemuan pertama dengan agen Balotelli, Mino Raiola.

Klub bernama resmi Como 1907 merupakan klub milik orang Indonesia, Robert Budi Hartanto yang baru dibelinya pada April 2019.

Robert Budi Hartanto membeli Como 1907 melalui perusahaannya SENT Entertainment yang berada di bawah Grup Djarum.

"Suatu langkah strategis akan diluncurkan untuk mengembangkan struktur korporat solid yang akan menjamin keberdayaan finansial Como untuk menargetkan investasi ke infrastruktur olahraga, pengembangan usia muda, stadion, dan tentunya tim utama," bunyi pernyataan SENT entertainment sesaat setelah mengakuisisi FC Como.

Baca Juga: Temui Sang Agen, Napoli Serius Buru Luka Jovic

FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM
Perwakilan MolaTV, Mirwan Suwarso, menunjukkan teaser untuk dokumenter berjudul The American: Como 1907 pada acara media gathering, Kamis (17/10/2019).

Selain bertekad untuk membangun fasilitas dan kestabilan finansial FC Como, SENT Enterteinment juga mendukung ambisi klub tersebut untuk kembali ke Serie A.

Terakhir kali FC Como berada di kasta tertinggi sepak bola Italia adalah pada musim 2002-2003 dengan nama Calcio Como.

FC Como mengakhiri Serie-C di peringkat ke-13 klasemen akhir grup A musim ini.

Kasta ketiga Liga Italia itu tidak dilanjutkan menyusul kompetisi mandek akibat pandemi virus Corona.

Jurnalis kenamaan Italia, Gianluca di Marzio, menilai FC Como bisa memperoleh banyak keuntungan jika merekrut Mario Balotelli.

"Meski memiliki masalah karakter, striker seperti Balotelli akan mewakili elemen unik saat bermain di Serie-C. Dan juga akan menguntungkan Como untuk mendapat perhatian dari dunia internasional," kata Di Marzio di situsnya.

"Untuk urusan ekonomi, FC Como tak akan rugi mendatangkan Balotelli karena tak mengeluarkan biaya untuk mendatangkannya dari Brescia," tambahnya.

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2020 - Jack Miller Kesal Jadi Mangsa Empuk Sejak Tengah Lomba

TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Mario Balotelli resmi jadi pemain kontestan Liga Italia, Brescia, pada 18 Agustus 2019.

Meski begitu, Di Marzio juga menilai FC Como bakal menemui kesulitan meyakinkan Balotelli yang harus bermain di kasta ketiga Liga Italia.

"Bagian yang tersulit adalah meyakinkan pemain Serie A untuk turun dua kasta. Como adalah satu-satunya tim Italia yang menawar Balotelli, di samping ada tawaran dari Brasil."

"Como mencoba dengan proyek dan ide besar, namun tetap akan sulit," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P