Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Kembali ke Liga Europa, Kapan Terakhir di Liga Champions?

By Beri Bagja - Rabu, 22 Juli 2020 | 07:50 WIB
Bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, mencetak gol dalam duel Liga Italia kontra Sassuolo di Mapei Stadium, 21 Juli 2020. (TWITTER.COM/BALON_MUNDIAL)

Mereka sukses mengatasi Ostersund di babak 32 besar, tetapi keok dengan agregat telak 1-5 dari Arsenal di tahap 16 besar.

Mundur lagi ke periode 2014-2017, AC Milan bahkan melewatkan tiga musim beruntun mencicipi pentas kontinental.

TWITTER.COM/ACMILANDATA
Duel AC Milan dan Atletico Madrid di Liga Champions 2013-2014.

Lantas, kapan terakhir kali Milan merasakan atmosfer level tertinggi di Liga Champions, ajang yang mereka juarai 7 kali?

Baca Juga: Penalti Ronaldo Sudah Melebihi Total Gol Dybala dan Top Scorer AC Milan

Baca Juga: Cristiano Ronaldo vs Ciro Immobile, Perang Top Scorer Liga Italia Paling Epik

Harus mundur hingga enam tahun guna menyaksikan pertandingan terakhir AC Milan di Liga Champions.

Tepatnya pada musim 2013-2014, langkah Rossoneri terhenti di babak 16 besar.

Ricardo Kaka cs disingkirkan Atletico Madrid dengan agregat masif 1-5.