Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut di Era Luis Milla, Striker Naturalisasi Ini Kembali Dipanggil Shin Tae-yong

By Metta Rahma Melati - Jumat, 24 Juli 2020 | 16:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, usai memimpin sesi latihan anak-anak asuhnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (14/2/2020). (MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM)

Sementara itu ada satu striker naturalisasi yang dipanggil Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan timnas Indonesia.

Striker naturalisasi itu debut bersama timnas Indonesia di bawah asuhan Luis Milla.

Pemain tersebut ialah Ilja Spasojevic yang bermain untuk Bali United.

Menurut Transfermarkt, pemain yang akrab disapa Spaso itu debut di bawah Luis Milla pada 25 November 2017.

Baca Juga: Ada Pemain Persib yang Tak Kirim Video Latihan Mandiri, Ini Sikap Robert Alberts

japrit
Pemain timnas Indonesia U-23, Ilija Spasojevic saat mengikuti pemusatan latihan di Lapangan A

Saat itu timnas Indonesia melawan Guyana pada laga uji coba internasional.

Spaso mencetak dua gol dan membawa timnas Indonesia menang dengan skor 2-1.

Selain itu Spaso juga tercatat bermain saat timnas Indonesia melawan Myanmar di laga uji coba internasional pada 25 Maret 2019.

Spaso mencetak satu gol dan turut menghantarkan timnas Indonesia menang 2-0.