Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
RESULT! ????????????#MUFC #LEIMUN
— Manchester United (@ManUtd) July 26, 2020
Leicester City harus bermain dengan 10 pemain pada menit ke-90+4 setelah Jonny Evans menerjang engkel Scott McTominay dalam perebutan bola.
Wasit Martin Atkinson pun memberikan kartu merah langsung kepada mantan bek Man United tersebut.
Baca Juga: Jawaban Malu-malu Greenwood soal Perbandingan dengan Van Persie
Keunggulan jumlah pemain membuat Man United mampu menggandakan keunggulan lewat Jesse Lingard pada menit ke-90+8.
Memanfaatkan blunder Schmeichel, Jesse Lingard mampu merebut bola dan merobek jala gawang Leicester dengan kaki kanannya di dekat kotak penalti.
Gol tersebut memastikan kemenangan 2-0 Man United atas Leicester City, sekaligus membawa Setan Merah lolos ke Liga Champions musim depan.
Leicester City 0-2 Manchester United (Bruno Fernandes 71'-pen, Jesse Lingard 90+8')
Berikut BolaSport.com tampilkan susunan pemain Leciester City dan Manchester United:
Leicester City (3-5-2): 1-Kasper Schmeichel; 2-James Justin, 5-Wes Morgan, 6-Jonny Evans; 11-Marc Albrighton (7-Demarai Gray 73'), 20-Hamza Choudhury (26-Denis Praet 73'), 25-Wilfred Ndidi, 8-Youri Tielemans (15-Harvey Barnes 73'), 56-Luke Thomas; 14-Kelechi Iheanacho (17-Ayoze Perez 58'), 9-Jamie Vardy
Pelatih: Brendan Rodgers
Manchester United (4-2-3-1): 1-David de Gea, 29-Aaron Wan-Bissaka, 2-Victor Lindelof, 5-Harry Maguire, 53-Brandon Williams, 31-Nemanja Matic, 6-Paul Pogba, 26-Mason Greenwood (14-Jesse Lingard 77'), 18-Bruno Fernandes (39-Scott McTominay 86'), 10-Marcus Rashford (24-Timothy Fosu-Mensah 90+7'), 9-Anthony Martial (25-Odion Ighalo 90+7')
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer
Wasit: Martin Atkinson