Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Main Lagi Usai Sempat Kena COVID-19, Eks Man United Cetak Hat-trick Fantastis

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 27 Juli 2020 | 18:15 WIB
Reaksi Marouane Fellaini saat memperkuat Shandong Luneng. (TWITTER.COM/SHENLANBAOSHI)

Ketiga gol tersebut masing-masing dicetak pada menit ke-79, 83, dan 86.

Laga tersebut merupakan pertandingan pertama Liga Super China musim 2020.

Baca Juga: Cerita Kapten Muslim Pertama di Manchester United, Anak Sopir Bus

Rencana sebelumnya, Liga Super China akan diadakan pada Februari 2020.

Akan tetapi, COVID-19 yang pertama kali muncul di Wuhan, China, membuat kompetisi sepak bola teratas Negeri Tirai Bambu itu ditunda.

Kompetisi musim ini digelar dengan sistem dua grup.

Masing-masing grup diadakan di satu kota untuk mencegah penyebaran COVID-19 kembali meluas, yakni di Suzhou dan Dalian.

Tim Fellaini, Shandong Luneng, saat ini duduk di peringkat keempat klasemen sementara Grup A Liga Super China dengan 3 poin dan selisih gol +1.

Baca Juga: 4 Fakta Eks Pemain Manchester United Marouane Fellaini di China

Sebelumnya, eks Manchester United tersebut sempat dikabarkan terinfeksi COVID-19 usai datang dari kampung halamannya, Belgia, pada Maret lalu.

Namun, kondisi Fellaini disebut baik-baik saja dan tidak mengalami masalah serius.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P