Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PT LIB Harapkan Semua Klub Liga 1 2020 Sudah Miliki Home Base

By Wila Wildayanti - Selasa, 28 Juli 2020 | 04:50 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Menurut Hadian dengan pengajuan home base lebih awal, nantinya PT LIB dapat memeriksa dan melakukan verifikasi layak atau tidaknya stadion tersebut dipakai untuk lanjutan Liga 1.

Hadian juga berharap dalam pertemuan kedua, nantinya semua permasalahan yang belum selesai dapat dituntaskan.

"Dalam waktu dekat ini kami akan mengadakan rapat kembali dengan klub-klub. Jadi, mudah-mudahan bisa tuntas semuanya," ucapnya.

Baca Juga: MotoGP 2020 - Alasan Fabio Quartararo Ogah Bicara Peluang Juara

Seperti diketahui, ada empat klub yang belum menentukan stadion dengan beberapa alasan dan pertimbangan.

Beberapa klub masih tak setuju kompetisi dilanjutkan di tengah pandemi COVID-19 dan beberapa di antaranya seperti Persipura Jayapura masih menunggu kepastian protokol kesehatan.

14 klub yang sudah mendaftar stadion pilihan untuk lanjutan Liga 1 adalah:

  • Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor dan Stadion Mini Cibinong (Jawa Barat): Tira Persikabo
  • Stadion Citarum (Semarang): PSIS Semarang
  • Stadion Gelora Bandung Lautan Api (Bandung): Persib Bandung
  • Stadion Brawijaya (Kediri): Persik Kediri
  • Stadion Gelora Bangkalan (Madura): Madura United
  • Stadion Kanjuruhan (Malang): Arema FC
  • Stadion Sultan Agung (Bantul): Persija Jakarta, Bali United, PSM Makassar
  • Stadion Maguwoharjo (Sleman): Persiraja Banda Aceh, Borneo FC, PSS Sleman
  • Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta: Bhayangkara FC
  • Stadion Surajaya (Lamongan): Persela Lamongan

Klub-klub yang belum menentukan stadion: Persebaya Surabaya, Persipura Jayapura, Barito Putera, dan Persita Tangerang.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Hasil balap Motogp... Fabio Quartararo sedang berapi-api... #motogp #andalusia #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P