Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Kelelahan, Maurizio Sarri Siap Turunkan Tim B di Laga Pemungkas

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 30 Juli 2020 | 09:00 WIB
Momen pemain Juventus, Juan Cuadrado, memegang bola pada pertandingan melawan Cagliari dalam laga pekan ke-37 Liga Italia. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BOLASPORT.COM - Usai takluk 0-2 dari Cagliari, Maurizio Sarri menyebut Juventus siap menurunkan tim B alias tim U-23 mereka di tengah kelelahan yang mendera.

Juventus harus menanggung malu kala bertandang ke markas Cagliari di Stadion Sardegna Arena dalam lanjutan laga pekan ke-37 Liga Italia, Rabu (29/7/2020).

Menyandang status juara Liga Italia 2019-2020, Juventus dipaksa menyerah 0-2 dari Cagliari.

Dua gol kemenangan tim tuan rumah dicetak oleh Luca Gagliano dan Giovanni Simeone.

Baca Juga: Berat Amat Jadi Top Scorer Liga Italia, Cristiano Ronaldo Harus Cetak Minimal 5 Gol

Seusai laga, pelatih Juventus, Mauirizo Sarri, menyebut kekalahan timnya tak lepas dari faktor kelelahan akibat bermain sebanyak 5 laga dalam 12 hari.

Untuk itu, Maurizio Sarri pun mengindikasikan siap menurunkan tim B pada laga pamungkas Liga Italia melawan AS Roma.

TWITTER.COM/BENINTIMES
Cristiano Ronaldo dan pelatih Juventus, Maurizio Sarri.

"Permasalahan yang kami hadapi adalah kami satu-satunya tim di Eropa yang bermain lima kali dalam 12 hari," kata Sarri dikutip BolaSport.com dari DAZN.

"Kami akan melihat kondisi tim besok dan kami memiliki pilihan untuk menurunkan tim U-23 pada akhir pekan nanti sehingga semua pemain utama bisa mendapatkan istirahat," ujar Sarri menambahkan.