Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Antonio Conte Serang Manajemen Inter di Akhir Musim, Termasuk soal Transfer Lionel Messi
Jika ditotal, striker gaek asal Swedia itu sudah mendulang 10 gol dari 18 penampilan di Liga Italia musim ini.
Situasi yang dialami Ibra membuat kubu Milan waswas seiring kontraknya yang bakal habis pada akhir musim ini.
Meski mengindikasikan bakal bertahan, kesepakatan kontrak pun belum terjadi di antara kedua belah pihak.
Untuk itu, Direktur Milan, Paolo Maldini, tengah berusaha keras mengebut tercapainya kesepakatan antara klub dan pihak Ibrahimovic yang diwakili oleh agen Mino Raiola.
Baca Juga: CEO Inter Milan: Lionel Messi Bakal Pensiun di Barcelona
Paolo Maldini mengungkapkan bahwa Ibra merupakan bagian dari proyek masa depan klub, terutama untuk kompetisi Serie A musim depan.
Paolo Maldini yang nyaris pergi setelah terlibat perselisihan internal dengan CEO Ivan Gazidis, menilai sosok Ibra dapat membantu perkembangan pemain muda yang ada di Milan.
"Kami telah membangun sesuatu yang amat berharga musim ini dan dibutuhkan konsistensi. Musim depan kami akan berjuang berdasarkan apa yang telah kami bangun," kata Maldini dikuti BolaSport.com dari Sky Sport Italia.