Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Masalah Kebugaran, Mike Tyson Sorot Raja KO Masa Lalu

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 2 Agustus 2020 | 17:40 WIB
Legenda tinju, Mike Tyson, akan menjalani pertandingan ekshibisi pada September 2020. (TWITTER.COM/THESPORTSMAN)

Baca Juga: Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia Gelar 1 Turnamen Internal Lagi Berhadiah Uang

Tyson berusia 54 tahun, sedangkan Jones lebih muda yakni berusia 51 tahun.

Keduanya sudah berkepala lima, namun Tyson rupanya punya argumen menarik perihal kondisi fisik.

Mantan juara tak terbantahkan itu kemudian mengungkit-ungkit sosok tinju legendaris George Foreman.

George Foreman selama berkarier sering dikenal sebagai Raja KO lantaran sering menang dengan cara itu.

TWITTER.COM/NZSTUFFSPORT
Legenda tinju dunia, George Foreman.

Foreman dahulu pernah pensiun muda pada usia 28 tahun usai memiliki karier gemilang.

Akan tetapi, dia memilih kembali bertinju setelah 10 tahun pensiun di usia 38 tahun.

Saat itu, banyak yang bertanya-tanya tentang kemampuan Foreman dan seberapa ampuhnya dia tahan pukulan.

Foreman kemudian membuktikan kemampuannya di usia senja dan sukses meraih gelar juara kelas berat pada usia 45 tahun.