Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Milan ke Semifinal, Pertama sejak Treble Winners Zaman Mourinho

By Beri Bagja - Selasa, 11 Agustus 2020 | 08:00 WIB
Romelu Lukaku merayakan gol bersama Danilo DAmbrosio dan Marcelo Brozovic dalam duel Liga Europa antara Inter Milan vs Bayer Leverkusen di Duesseldorf Arena, 10 Agustus 2020. (TWITTER.COM/INTER_EN)

Mereka KO duluan di fase grup dan turun ke Liga Europa sebagai tim peringkat ketiga.

Musim lalu, langkah Inter cuma sampai babak 16 besar setelah disingkirkan Eintracht Frankfurt.

Musim ini, ada perbaikan dua jenjang saat klub di bawah kendali Antonio Conte.

Sebagai lungsuran dari Liga Champions, Inter mencapai semifinal setelah mendepak Ludogorets Razgrad (2-0, 2-1), Getafe (2-0), dan Leverkusen (2-1).

Mereka akan bertemu Shakhtar Donetsk atau FC Basel di partai semifinal tepat pada Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, 17 Agustus 2020.

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P