Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wolverhampton Wanderers Vs Sevilla - Kuda Hitam Versus Tim Langganan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 11 Agustus 2020 | 11:00 WIB
Skuad lengkap Wolverhampton Wanderers kala menghadapi Olympiakos pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Europa. (TWITTER.COM/WOLVES)

Wolves menjadi runner-up di Grup K dengan meraih 4 kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan.

Satu-satunya kekalahan diderita anak asuh Nuno Espirito Santo sewaktu menjamu Braga di laga perdana Grup K dengan skor tipis 0-1.

Selanjutnya pada babak 32 besar, Wolves bertemu tim asal Spanyol, Espanyol.

Pada pertemuan perdana, Wolves sukses mencukur Espanyol dengan skor telak 4-0.

Baca Juga: Kalau Mau Juara Liga Inggris, Chelsea Harus Datangkan 2 Pemain Lagi

Meski sempat kalah 2-3 pada leg kedua, Wolves tetap lolos ke babak 16 besar dengan kemenangan agregat 6-3.

Jika ditotal dari babak penyisihan hingga babak 16 besar, anak asuh Nuno terhitung sudah meraih 12 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 2 kali kalah pada Liga Europa musim ini.

Wajar jika Wolves menjadi salah satu tim kuda hitam pada Liga Europa musim ini.

Namun, musuh mereka pada babak perempat final bukanlah tim sembarangan.

Baca Juga: Inter Milan ke Semifinal, Pertama sejak Treble Winners Zaman Mourinho