Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Digadang-gadang Punya Kedekatan dengan Pele, Sosok Ini Jadi Pelatih Anyar Arema FC?

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 16 Agustus 2020 | 13:30 WIB
Mantan pelatih tim Liga Vietnam, BECAMEX Binh Duong FC, Carlos Carvalho de Oliveira. (www.sports442.com)

Ruddy juga pernah mengatakan di awal musim Liga 1 2020 bila timnya ingin mengubah haluan dari sebelumnya dipimpin oleh pelatih-pelatih asal Eropa Timur menjadi Amerika Latin.

Tak hanya itu, Ruddy juga sempat menyebutkan bahwa sang pelatih anyar sudah pernah berkarier di wilayah Asia.

Pelatih kiper Arema FC, Felipe Americo, juga membocorkan petunjuk yang lebih spesifik soal sosok pelatih anyar Singo Edan.

Menurut Americo, pelatih baru timnya berasal dari Brasil dan digadang-gadang punya kedekatan dengan legenda timnas Brasil, Pele.

Baca Juga: MotoGP 2020 - Valentino Rossi Kaget Dovizioso Hengkang dari Ducati

Lewat beberapa bocoran itu, Carlos Carvalho de Oliveira menjadi nama yang paling sesuai dengan keadaan tersebut.

Dilansir dari situs Transfermarkt.com, Carlos merupakan pelatih kawakan asal Brasil yang sudah mulai melatih sejak 1992.

Sejumlah tim Asia yang pernah diasuhnya adalah Kashima A asal Jepang (2003/2004) dan B Binh Duong FC di Liga Vietnam (2019).

Sepanjang kariernya, Carlos banyak menghabiskan waktu di Amerika Serikat dan Brasil baik sebagai pemain, pelatih, dan pencari bakat.

Pencapaian tertinggi dalam kariernya adalah menjadi pelatih timnas Bolivia periode 2004-2005 dalam kualifikasi Piala Dunia 2006.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P