Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indrayadi selaku Direktur Teknik Sriwijaya FC menyebut timnya akan menaruh fokus lebih kepada PSMS.
Tak hanya karena kedatangan dua pemain bintang, Indrayadi juga berpendapat bahwa persiapan yang telah dilakukan PSMS membuktikan betapa seriusnya klub asal Medan ini menyambut kembalinya kompetisi.
"Kalau saya melihat PSMS Medan patut kita waspadai, karena mereka bergerak di bursa transfer dengan mendatangkan Ferdinand Sinaga dkk," kata Indrayadi, dilansir BolaSport.com dari Tribun Sumsel.
"Sebeb mereka persiapan lebih awal dan hal ini munjukan keseriusan mereka, kita bisa mengukur dari persiapan tim dan materi pemain yang mereka miliki," ujarnya.
Meski memberikan perhatian khusus kepada PSMS, rupanya hal ini tak membuat Indrayadi memandang sebelah mata tim lain.
Baca Juga: Mr B Stiker Timnas Indonesia yang Kabarnya Merapat ke Sriwijaya FC
Menurutnya seluruh tim Liga 2 patut diwaspadai juga.
"Intinya semua tim patut diwaspadai, dan kita lebih fokus persiapan kita, karena Sriwijaya FC pun melakukan persiapan lebih awal," ucap Indrayadi.
"Akan memulai latihan 25 Agustus, dengan melihat waktu persiapan yang kita butuhkan minimal 2 bulan, maka persiapan cukup," tuturnya.