Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Friendly Match - Liverpool Bungkam Tim Promosi Bundesliga 3 Gol Tanpa Balas

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 23 Agustus 2020 | 01:11 WIB
Liverpool menang 3-0 melawan VfB Stuttgart pada laga pra-musim pertamanya di Stadion Sportplatz Langau, Austria, Sabtu (22/8/2020). (TWITTER.COM/LIVERPOOL)

James Milner, yang berada di dalam kotak penalti sukses mengirimkan umpan kepada Rhian Brewster yang berada tepat di depan gawang.

Baca Juga: Hasil Babak I - Roberto Firmino dan Naby Keita Bawa Liverpool Unggul atas VfB Stuttgart

Pemain berusia 20 tahun itu kemudian menyambut operan tersebut dengan sontekan kaki kanan yang menjebol gawang Stuttgart.

Tiga menit berikutnya, giliran Milner yang mencoba mencatatkan namanya di papan skor.

Namun, sepakanya dari luar kotak penalti masih sedikit melebar di sisi kiri gawang Stuttgart.

Di menit 74, Adrian melakukan penyelamatan gemilang ketika berhasil menepis tendangan keras Tanguy Coulibaly di dalam kotak penalti, sehingga hanya menghasilkan tendangan pojok.

Liverpool kembali memberi ancaman di area kotak penalti Stuttgart pada menit 80.

Georginio Wijaldum memberikan umpan terobosan ke dalam kotak 16 yang disambut dengan sundulan kepala oleh Milner.

Akan tetapi, tandukannya kurang sempurna sehingga bola melebar di sisi kiri gawang Stuttgart.

Pertandingan pun berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan pasukan Juergen Klopp.

Berikut ini starting XI Liverpool Vs VfB Stuttgart yang dilansir BolaSport.com dari Twitter resmi kedua tim:

Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker (13-Adrian 46'); 76-Neco Williams, 12-Joe Gomez (25-Nathaniel Phillips 46'), 4-Virgil van Dijk (72-Sepp van den Berg 46'), 26-Andrew Robertson (24-Rhian Brewster 46'); 3-Fabinho (7-James Milner 46'), 8-Naby Keita (5-Giorginio Wijnaldum 46'), 17-Curtis Jones (51-Ki-Jana Hoever 46'); 10-Sadio Mane (16-Marko GrujiC 46'), 11-Mohamed Salah (18-Takumi Minamino 46'), 9-Roberto Firmino (67-Harvey Elliott 46')

Pelatih: Juergen Klopp

VfB Stuttgart (3-4-2-1): 1-Gregor Kobel; 2-Waldemar Anton, 15-Pascal Stenzel, 35-Marcin Kamiński; 3-Wataru Endo, 8-Gonzalo Castro (7-Tanguy Coulibaly 61'), 10-Daniel Didavi (21-Philipp Klement 46'), 11-Erik Thommy; 30-Roberto Massimo (20-Borna Sosa 39'); 31-Mateo Klimowicz; 14-Silas Wamangituka

Pelatih: Thomas Hitzlsperger

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P