Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Koulibaly, Man City Siap Korbankan Bek Incaran Barcelona

By Adi Nugroho - Rabu, 26 Agustus 2020 | 20:30 WIB
Bek tengah milik Manchester City, Eric Garcia, tengah menjadi incaran serius mantan klubnya, Barcelona. (TWITTER.COM/BARCACENTRE)

Akan tetapi, dengan adanya peringatan tadi, Manchester City pun langsung menyiapkan tawaran yang cukup fantastis.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Sepakat, Zlatan Ibrahimovic Lanjut Main di AC Milan

Seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Manchester City akan mengajukan tawaran berupa sejumlah uang ditambah satu pemain, yakni Eric Garcia.

Manchester City memasukkan nama Eric Garcia untuk meyakinkan Napoli agar membiarkan Koulibaly pergi musim panas ini.

Eric Garcia, yang belakangan diincar oleh Barcelona, merupakan salah satu pemain yang akan dilepas oleh Manchester City dalam waktu dekat.

Baca Juga: Jose Mourinho Ungkap Satu-satunya Saran Sir Alex Ferguson untuknya

Hal tersebut dikarenakan Eric Garcia telah menolak untuk memperpanjang kontraknya yang menyisakan satu tahun saja.

Itu membuat Manchester City hanya memiliki dua opsi, menjualnya atau melepasnya secara gratis saat kontraknya berakhir.

Manchester City tampaknya tidak mau menggunakan opsi terakhir, oleh karenanya mereka lebih memilih menggunakannya untuk mendapatkan pemain incarannya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P