Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kiper Madura United dan Timnas Indonesia Putuskan untuk Kuliah

By Arif Setiawan - Jumat, 28 Agustus 2020 | 19:00 WIB
Penjaga Gawang Madura United, Muhammad Ridho, tak menganggap Wander Luiz sebagai striker paling berbahaya di Liga 1 2020. (maduraunitedfc.com)

Seperti yang diketahui, di Fakultas Kesehatan, Ridho mengambil pendidikan Jasmani dan Olah Raga.

"Alasan saya mengambil program studi tersebut karena saya ingin lebih mendalami dunia olah raga terutama kesehatan," kata kiper timnas Indonesia tersebut.

"Apalagi saya atlet sepak bola, itu bagus dengan tahu itu semua," ujarnya.

Baca Juga: Kurnia Meiga Ikut Latihan Bersama Arema FC?

Sementara itu, dengan menemukan kesibukan baru di dunia pendidikan, Ridho menegaskan hal ini tak akan mengganggu performanya di lapangan.

Ridho berjanji akan sebaik mungkin dalam membagi waktu.

TRIBUN TIMUR/DIWAN BOXY
Aksi kiper Madura United, Muhammad Ridho Vs PSM Makassar pada semifinal pertama Piala Indonesia 2018 di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, 30 Juni 2019.

Sehingga semua bisa berjalan lancar, baik dalam berkarir di sepak bola hingga berjuang di dunia pendidikan.

"Tidak akan menggangu," ucap Ridho.

"Ini daring juga, yang penting bisa membagi waktu saja, saya yakin saya bisa, menjadi pemain sepak bola sambil kuliah, apalagi jurusan olah raga juga," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P