Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mereka juga menuntut agar Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu mundur dari posisinya.
Bartomeu dinilai menjadi biang kerok krisis yang terjadi di tubuh Barca, baik dalam hal relasi di kalangan internal klub maupun secara prestasi di lapangan.
Kabar hengkangnya Messi juga menghebohkan cabang olahraga lain, seperti MotoGP.
Mereka berlomba-lomba membuat meme bahwa mereka siap menampung La Pulga.
Begitu juga dengan F1, seperti halnya yang dilakukan tim Mercedes AMG.
Buka hanya dunia olahraga, kabar soal rencana hengkang Lionel Messi juga mendominasi pencaerian di Google dalam beberapa hari ini.
Bahkan nama Lionel Messi sempat mengalahkan 'coronavirus' pada pencarian di atas.
Dilansir dari paparan Google Trends, kata kunci 'Lionel Messi' mengalahkan kata kunci 'virus Corona pada Rabu (26/8/2020) dini hari WIB.
Presiden Barcelona, Bartomeu akhirnya turun tangan sendiri untuk membujuk Lionel Messi.