Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuma 2 Pemain Barcelona Saat Ini yang Terang-terangan Dukung Keputusan Lionel Messi

By Bagas Reza Murti - Rabu, 2 September 2020 | 05:00 WIB
Arturo Vidal (kiri), Antoine Griezmann (tengah), dan Luis Suarez (kanan) berpelukan saat merayakan gol yang dicetak oleh Antoine Griezmann. (TWITTER.COM/FCBARCELONA_ES)

Ungkapannya soal dukungan kepada Messi terlihat saat ia membalas cuitan Carles Puyol pada 26 Agustus 2020.

"Hormat dan kagum, Leo (Messi). Dukungan saya untukmu, teman," tulis Puyol.

Suarez merespons cuitan itu dengan dua emoji tangan bertepuk tangan menandakan ia juga setuju dengan pernyataan Puyol.

Baca Juga: Shin Tae-yong Mulai Berikan Materi Taktik untuk Timnas U-19 Indonesia yang Tunjukkan Perkembangan

LALIGA
Penyerang Barcelona, Lionel Messi dan Luis Suarez, melakukan selebrasi.

Sedangkan Arturo Vidal juga menyatakan dukungannya kepada Messi dalam wawancara pada channel Youtube Daniel Habif baru-baru ini.

"Barca harus mengubah cara berpikir mereka. Sepak bola telah banyak berevolusi. DNA klub telah ditinggalkan dan tim lain menjadi lebih baik," ujarnya dilansir BolaSport.com dari Sport.

"Barcelona harus mengubah banyak hal. Tim yang saya pikir terbaik di dunia tidak bisa mempunyai 13 pemain profesional dan sisa anggota skuadnya adalah pemain muda."

"Semua tim membutuhkan 23 pemain untuk berjuang medapatkan tempat, untuk tumbuh dan berkembang setiap hari, tetapi jika Anda berpikir DNA bisa membentuk Anda menjadi seorang pemenang selamanya, Anda sangat keliru."

"Ada pemain yang sangat bagus, kami punya Lionel Messi, pemain nomor satu dan seorang alien, tetapi dia butuh bantuan pemain-pemain yang bisa meningkatkan tim dan memberikan hasil lebih baik," kata Vidal.