Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hasil ini membawa Jerman dan Spanyol masing-masing menempati peringkat ketiga dan kedua di klasemen Grup A4.
Mereka berada di bawah Ukraina, yang pada saat bersamaan sukses memetik kemenangan 2-1 atas Swiss.
Seusai laga, Timo Werner merasa kecewa dengan hasil seri yang diraih timnya.
Baca Juga: Hadapi Tira Persikabo Besok, Gelandang Persib Tak Hiraukan Hasil Akhir
Menurut Werner, Jerman sudah bekerja sangat keras untuk memenangi pertandingan.
Namun, Werner mengakui bahwa selepas unggul satu gol, Jerman terlalu membiarkan tim lawan mengembangkan permainan.
"Hasil ini menjengkelkan karena kami bekerja keras dalam pertandingan, kami bekerja sangat keras," kata Werner dikutip BolaSport.com dari Goal International.
"Setelah gol itu, kami terlalu membiarkan diri kami banyak diserang," ujar Werner menambahkan.