Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Skandal di Timnas Inggris - Phil Foden Minta Maaf, Mason Greenwood Hapus Twiiter
Padahal Man City sudah menyiapkan dana segar hingga 200 juta euro (sekitar Rp 3,49 triliun) untuk menebus Messi.
Meski demikian, The Citizens tetap percaya diri dan siap bergerilya untuk mendapatkan tanda tangan Messi tahun depan.
Barcelona's Lionel Messi has reportedly agreed a five-year deal with City Football Group worth £623m that will see him spend three seasons at Manchester City before joining #MLS side New York City FC.
Latest gossip ???? https://t.co/CTeUVnMQkS #bbcfootball #ManCity pic.twitter.com/mY4O0yGnYp
— BBC Sport (@BBCSport) September 2, 2020
Klub Liga Inggris itu dilaporkan berharap bisa memulihkan negosiasi dengan Jorge Messi dan Pep Guardiola.
Man City dapat menegosiasikan pra-kontrak dengan Messi pada awal Januari 2021.
Baca Juga: Bermain Bersama Cristiano Ronaldo, Impian Jadi Nyata Gelandang Anyar Juventus
Rencananya mereka bakal menawari kontrak berdurasi lima tahun dengan tiga musim bermain di Liga Inggris dan dua musim lagi bersama New York City di MLS.
Keberadaan Pep Guardiola ditengarai tidak akan menyulitkan kepindahan penyerang berkaki kidal itu menuju Etihad Stadium.
Messi sendiri dikabarkan senang dengan tawaran dari The Citizens karena jaminan bermain lebih lama dan ambisi meraih gelar Liga Champions dan Ballon d'Or ketujuh.
Barcelona harus bersiap untuk menerima kenyataan jika megabintang yang sudah membela klub sejak 2004 bakal hijrah musim panas tahun depan.