Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di lini tengah, Shin Tae-yong juga mengganti satu pemain saja.
Andi Irfan yang sebelumnya membantu sisi sayap kanan akan digantikan oleh Sandi Arta Samosir.
Sandi akan dibantu oleh Komang Teguh Trisnanda, David Maulana, dan Witan Sulaeman yang juga menjadi starter dalam laga kontra Bulgaria.
Di sisi lain, tanggung jawab di sektor penyerangan masih menjadi milik Saddam Emirudin Gaffar dan Irfan Jauhari.
Baca Juga: Soal Gaya Bermain, Manajemen Arema FC Belum Bicara dengan Pelatih Anyar
Berikut daftar susunan pemain timnas U-19 Indonesia melawan Bulgaria:
Timnas U-19 Indonesia (4-4-2): 1-Muhammad Adi Satryo; 23-Bayu M Fiqri, 4-Komang Tri Arta Wiguna, 5-Rizky Ridho Ramadhani, 2-Pratama Arhan Alif Rifai; 11-Witan Sulaeman, 8-David Maulana, 14-Komang Teguh Trisnanda, 20-Sandi Arta Samosir; 29-Saddam Emirudin Gaffar, 18-Irfan Jauhari.
Cadangan: Yofandani Pranata, Erlangga Saputra, Fadhil Aksah, Bagas Kaffa, M. Supriadi, Byrlian Aldama, Khairul Zakiri, M Bahril Faresa, Beckham Putera, Braif Fatari, Ahmad Rusadi, Mochamad Yudha Febrian.
Pelatih: Shin Tae-yong.