Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFC 2020 Batal, PSM Makassar Bisa Bernapas Lega

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 11 September 2020 | 14:15 WIB
Penyerang PSM Makassar, Rizky Eka Pratama, sedang berusaha melewati lawan ketika laga AFC yang mempertemukan timnya dengan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

 Baca Juga: Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Bandung Diperkirakan Tidak Diperkuat Dua Pemain Ini

Sule sapaan Sulaiman menambahkan, dengan kepastian penundaan tersebut, pihaknya akan mengalihkan fokus pada satu kompetisi sisa, yakni Liga 1 2020.

Dengan demikian PSM pun kini tak lagi dibebani jadwal padat seperti saat awal musim kemarin.

"Kembali saya ulangi bahwa kita ini tidak berbicara untung rugi tapi memang dampaknya adalah dengan tidak adanya AFC Cup musim ini PSM Makassar akan bisa lebih fokus lagi di Liga 1 musim ini."

"Kan kita tahu juga Liga 1 ini jadwalnya sangat padat sekali, jadi dengan tidak adanya AFC Cup fokus kita yah cukup di Liga saja," ujarnya.

Dalam ajang Piala AFC 2020, PSM Makassar tergabung di Grup H dan berada di posisi ketiga klasemen dengan koleksi empat poin dari tiga laga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P