Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ia terlihat tak melakukan selebrasi apapun, sangat kontras dengan para staf, ofisial dari Indonesia lainnya.
Di balik ekspresinya yang dingin, ternyata Shin Tae-yong merasa timnas U-19 Indonesia masih banyak kekurangan.
Hal ini ia sampaikan pasca-laga melawan Arab Saudi.
Braif Fatari menciptakan gol penyama kedudukan untuk Indonesia.
Tatap langkah selanjutnya dan terus semangat untuk berproses, adik-adik!#KitaGaruda #TimnasDay pic.twitter.com/6L80sKAsUj
— PSSI (@PSSI) September 11, 2020
“Babak pertama kami sudah bagus, namun ada beberapa kekurangan yang sanggup dimanfaatkan oleh Arab Saudi menjadi gol. Tetapi babak kedua, pemain sanggup bermain lebih baik," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
Dua hal yang disoroti Shin Tae-yong sebagai kekurangan timnas U-19 Indonesia adalah pertahanan dan stamina.
“Pada tiga kali uji coba terlihat pertahanan menjadi pekerjaan rumah untuk segera kami poles lebih baik lagi.”
“Stamina pemain juga harus makin ditingkatkan," jelas Shin Tae-yong.
Walau begitu, Shin tetap mengapresiasi usaha para pemainnya untuk terus mengejar ketertinggalan pada laga lawan Arab Saudi.
"Terima kasih kepada pemain yang telah bekerja keras hari ini,” kata pelatih berusia 51 tahun itu.