Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Moto2 Emilia Romagna 2020 - Ungguli Rekan Setim, Pembalap Indonesia Belum Puas

By Agung Kurniawan - Sabtu, 19 September 2020 | 09:55 WIB
Pembalap Idemitsu Honda Team Asia, Andi Farid Izdihar, saat tampi di seri balap Moto2 Republik Ceska di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 8 Agustus 2020. (IDEMITSU HONDA TEAM ASIA)

Terlepas dari itu semua, Andi Gilang merasa kian positif karena berhasil meningkatkan waktu lap yang dia raih dibandingkan saat turun di sirkuit yang sama pekan lalu.

Pembalap berusia 23 tahun tersebut mampu menorehkan 1 detik lebih cepat pada sesi FP1 dibandingkan saat dia menyelesaikan rangkaian sesi FP pada seri Moto2 San Marino 2020.

Dalam seri tersebut, Andi Gilang membukukan waktu lap 1 menit 38,318 detik yang membuatnya berada di urutan ke-26 dalam hasil kombinasi FP Moto2 San Marino 2020.

"Pada FP1 saya berhasil melaju hampir 1 detik dari waktu lap terbaik saya pekan lalu, saya merasa baik meski mengalami kecelakaan kecil pada akhir sesi tersebut," kata Andi Gilang.

Baca Juga: Johann Zarco Merasa Seperti Kembali Naik Motor Tim Pabrikan MotoGP

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P