Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pesan Torres itu bukan tanpa alasan. Menurut mantan penyerang timnas Spanyol itu, Thiago tidak boleh menyentuhnya sebelum mampu memberikan gelar kepada Liverpool.
Torres menyebut bahwa hal itu merupakan tradisi yang mengakar kuat dan harus dihormati oleh semua anggota klub Liverpool.
Baca Juga: RESMI - Nelson Semedo Hijrah ke Wolverhampton dari Barcelona, Jadi Pemain ke-10 Asal Portugal
Thiago sendiri mengaku dirinya langsung diberitahu oleh Torres soal tradisi tersebut.
Mantan pemain Barcelona itu pun menyatakan bahwa dirinya akan menghormati tradisi tersebut.
"Seperti yang saya dengar sekali dari Fernando Torres, tempat ini tetap menjadi tempat yang kami lewati selama beberapa tahun, empat tahun lagi," kata Thiago, seperti dilansir BolaSport.com dari Sportbible.
"Dan untuk menyentuh simbol ini kami harus pantas mendapatkannya dan untuk memenangkan semua trofi yang kami bisa dan itulah mengapa hari ini saya tidak akan (menyentuh simbol ini). Saya akan menghormati tradisi ini," ucap Thiago melanjutkan.
This is Anfield. Challenge accepted! ????????
— Thiago Alcantara (@Thiago6) September 18, 2020
UP THE REDS! ???? @LFC #YNWA pic.twitter.com/LriS587qRs
????Liverpool.
— Thiago Alcantara (@Thiago6) September 18, 2020
What a nice day! Thank you for your lovely welcome ???? @LFC pic.twitter.com/P6WX3NChTq
Tradisi tersebut rupanya tidak hanya dilakukan oleh Thiago saat pertama kali datang.
Baca Juga: Leicester City Vs Arsenal - The Gunners Terancam Tampil Tanpa 8 Pemain
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, pun melakukan hal yang sama seperti Thiago.
Bahkan, Klopp meminta seluruh anak-anak asuhnya untuk tidak menyentuh simbol 'This is Anfield' sebelum memberikan gelar untuk Liverpool.
"Saya sudah memberi tahu para pemain saya untuk tidak menyentuh simbol 'This Is Anfield' sampai mereka memenangkan sesuatu. Itu simbol kehormatan," ujar Klopp.