Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marc Marquez memilih bersabar agar fisiknya benar-benar pulih. Tekanan mental karena hanya bisa melihat rival-rivalnya berlomba pun berusaha diatasinya.
Untungnya, Marquez kembali menemukan fokusnya.
Enam pekan setelah operasi kedua, Marquez sudah diperbolehkan untuk melakukan latihan fisik meski lengan kanannya mesti dipasang pelindung.
Seiring berjalannya waktu, Marquez kembali merasakan kekuatannya mulai kembali.
"Tiga pekan pertama saya tidak merasakan kemajuan apa pun. Kini saya mulai merasakan adanya perkembangan, saya mulai berlatih di gym," kata Marquez.
Baca Juga: Kesepakatan Tercapai, Transfer Valentino Rossi ke Petronas Yamaha SRT Diumumkan Pekan Ini
Marquez kini hanya berusaha untuk memaksimalkan program pemulihannya.
Pemenang delapan gelar juara dunia itu sempat dirumorkan akan kembali pada seri balap ke-10 MotoGP Aragon pada 18 Oktober mendatang.
Marquez sendiri tidak dapat memberikan tanggal pasti kapan dia akan kembali. Dia hanya berharap tubuhnya sesegera mungkin mengizinkannya berkompetisi lagi.
"Saya tahu saya semakin dekat untuk berada di atas motor, itulah yang terpenting. Saya tahu bahwa kami berada sudah berada di jalur yang benar," kata Marquez.
"Akan tetapi saya tidak tahu apakah saya akan kembali dalam waktu dua pekan, satu bulan atau dua bulan. Hanya tubuh saya yang bisa menjawabnya."
Baca Juga: 'Back-to-back' Podium, Joan Mir Yakin Bisa Jadi Juara Dunia MotoGP