Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bursa transfer pemain asing di liga 1 dibuka sejak 21 september hingga 10 Oktober 2020 setelah kalender transfer matching system (tms) digeser dari 20 Juli-19 Agustus ke 21 September - 10 Oktober.
Sementara bursa transfer pemain lokal akan dibuka pada 1-23 Desember 2020 .
“Kami menghormati dan tentunya menaati aturan yang telah ditetapkan oleh LIB sebagai operator liga. Tapi untuk bursa transfer pemain asing yang sekarang, Persita belum ada rencana untuk melakukan perekrutan pemain asing yang baru. Pemain asing yang kami miliki sekarang sudah cukup memenuhi kebutuhan taktikal dan permainan Persita," ucap Manajer Tim Persita, I Nyoman Suryanthara seperti rilisan yang diterima oleh Bolasport.com, Kamis (24/9/2020).
Meski tak akan menambah kuota pemain asing, I Nyoman Suryanthara mengaku merasa kehilangan dengan perginya Mateo Bustos.
Baca Juga: Dapat 3 Penalti di Laga Uji Coba, Pelatih Persik: Itu Strategi Kami
Menurutnya ia hanya akan memaksimalkan pemain yang ada.
“Kami tentu sangat kehilangan sosok Mateo di lapangan. Tapi kami tidak ada rencana untuk menggantikan Mateo. Sementara ini kami akan memaksimalkan pemain yang ada untuk bisa mengisi posisi yang ditinggalkan Mateo,” ungkapnya.
Jika pada periode transfer saat ini sudah dipastikan tidak akan melakukan aktifitasnya, I Nyoman Suryanthara belum mengetahui apakah di periode berikutnya akan turut berlartisipasi atau tidak.
Yang pasti ia menyebutkan bahwa hal tersebut merupakan keputusan sang pelatih.
Baca Juga: Daftar Pencetak Gol Timnas U-19 Indonesia di Kroasia, Siapa Raja Gol?