Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marco Motta Tak Kunjung Bergabung, Begini Jawaban Persija Jakarta

By Wila Wildayanti - Minggu, 27 September 2020 | 14:00 WIB
Bek asing Persija Jakarta, Marco Motta, ketika laga Bhayangkara FC malawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Berulang kali Prapanca menegaskan bahwa sampai saat ini renegosiasi kontrak masih berlanjut.

Prapanca juga berharap semoga Marco Motta bisa menerima keadaan dan bakal bisa memperkuat Persija di lanjutan Liga 1.

"Sekarang kami sedang renegosiasi dengan Marco Motta. Sampai saat ini pihak manajemen dan pihak dari Motta masih bernegosiasi," ujar Prapanca.

Baca Juga: Pentingnya Laga Uji Coba Menurut Made Wirawan Jelang Kembali Bergulirnya Liga 1 2020

"Kami berharap Motta bisa menerima keadaan yang ada sekarang dan kami akan memberikan yang terbaik untuk tim ini," tuturnya.

Sementara itu, untuk lanjutan Liga 1 2020, Persija Jakarta bakal memilih untuk bermarkas di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Pada laga pertama lanjutan kompetisi, Persija bakal menghadapi Arema FC, Sabtu (3/10/2020) di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P