Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Sebut Kerugian Besar Penundaan Lanjutan Liga 1 2020

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 29 September 2020 | 22:15 WIB
Pelatih Arema FC Carlos Oliveira saat berbincang dengan pemain seusai latihan di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Kamis (17/09/2020) sore. (Kompas)

Sudarmaji menilai, seharusnya kompetisi dapat bergulir mengingat PT Liga Indonesia Baru telah mengantongi izin dari Satgas Covid-19.

"Semua menyadari Covid 19 mengancam kehidupan, namun tentunya kompromi dengan kepatuhan dan kedisiplinan tentu menjadi jalan tengah yang semestinya bisa dijalankan."

"Karenanya klub menyambut baik arahan Satgas Nasional Penanganan Covid memberikan ijin gelaran Liga 1 dengan kepatuhan dan disiplin protokol kesehatan," ujarnya.

Baca Juga: Kesiapan PSSI dan PT LIB jika Polri Beri Izin Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 Bergulir

Ia menyebut pihaknya saat ini dianggap paling banyak mengalami kerugian.

Pasalnya, tim berjuluk Singo Edan itu baru saja mendatangkan pelatih baru dari Brasil.

Selain itu, satu dari tiga pemain asing juga telah bergabung mengikuti latihan sejak Senin kemarin.

"Arema FC mencoba mengambil hikmah dari penundaan ini, dimana kami baru kedatangan para pemain asing dan pelatih baru. Diharapkan cukup waktu untuk beradaptasi dan menyiapkannya," ujar Sudarmadji.

"Kerugian yang paling besar bagi Arema FC adalah bagaimana publik sepak bola sudah bermimpi sepak bola menjadi hiburan ditengah melawan Covid dengan siap menjaga kepatuhannya, ternyata batal digelar," ujarnya.

Ia berharap penundaan ini menjadi yang terakhir kalinya, sehingga kompetisi Liga 1 bisa berjalan seperti sedia kala.

"Publik harus kembali diyakinkan agar sepak bola kita mampu berproses untuk bisa berprestasi kembali lewat berkompetisi. Selanjutnya kami akan berdiskusi dengan tim pelatih dan pemain terkait program selanjutnya, termasuk menunggu arahan PSSI dan LIB," ujar Sudarmaji.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengakui bahwa Liverpool tampil lebih superior ketimbang timnya. Arsenal gagal mencuri poin dalam lawatannya ke markas Liverpool pada pekan ketiga Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Anfield, Selasa (29/9/2020) dini hari WIB. Pada pertandingan tersebut, Arsenal kalah 1-3 dari pasukan Juergen Klopp. Arsenal sebenarnya sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Alexandre Lacazette pada menit ke-25. Akan tetapi, Liverpool berhasil membalasnya lewat tiga gol yang dikemas oleh Sadio Mane (28'), Andrew Robertson (34') dan Diego Jota (88'). Seusai pertandingan, Mikel Arteta memberikan pendapatnya terkait kegagalan anak asuhnya mendapatkan poin di markas Liverpool. #arsenal #liverpool #juergenklopp #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P