Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kami telah berusaha sejauh mungkin melihat kalender 2021 dapat berkembang dan mengkaji apakah hal tersebut berpengaruh pada periode kualifikasi Olimpiade Tokyo."
"Saya tidak bisa memastikan akan ada perpanjangan atau perubahan prosedur kualifikasi. Kami hanya menerima pertimbangan tersebut ketika turnamen dimulai pada 2021," ucap dia lagi.
Terlepas dari rencana laga kualifikasi Olimpiade, BWF juga menghadapi pekerjaan rumah terkait tiga turnamen yang baru saja ditunda.
Ketiganya adalah; BWF World Tour Super 750 (Denmark Open), Asian leg BWF World Tour 2020 (Asia Open-I Super 1000 & Asia Open-II Super 1000), dan BWF World Tour Finals.
Adapun begitu, BWF optimis bisa menyelenggarakan seluruh turnamen dengan tantangan situasi pandemi yang masih terjadi.
"Mengingat tantangan yang kami hadapi, ini adalah solusi terbaik dalam situasi tersebut," kata Presiden BWF, Poul-Erik Hoyer.
"Saya yakin dengan protokol keselamatan kami, ketiga acara ini akan sukses memulai kembali bulu tangkis pada 2021," sambung dia.
Baca Juga: Suzuki Bicara Peluang Tim VR46 Milik Rossi Jadi Tim Satelitnya