Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Mantan Ketum PSSI Edy Rahmayadi 'Semprot' Pemain PSMS Medan Agar Bangun Pagi
Meskipun Paul Aro menyadari keputusan tersebut datang dari pusat, ia merasa sangat menyayangkan terjadinya hal itu.
Hal ini disampaikan oleh bek tengah berumur 19 tahun tersebut ketika dihubungi oleh BolaSport.com, 1 Oktober 2020.
"Ya, kami mengalah saja. Namanya keputusan pusat walaupun pantas disayangkan juga. Tetapi, tidak apa-apa," kata Nyoman Paul Fernando Aro kepada BolaSport.com.
Baca Juga: Liga 1 2020 Ditunda, Rencana Sergio Farias Untuk Persija Gagal
Meskipun Liga 1 2020 diundur, Nyoman Paul Fernando Aro tetap mengungkapkan perasaan senangnya dapat bergabung dengan Barito Putera dan mencicipi berkompetisi di Tanah Air.
Selain itu, Paul Aro juga akan tetap berfokus bersama Barito Putera meskipun Liga 1 2020 ditunda sementara.
"Saya senang dapat bergabung dengan Barito Putera dan merumput di Indonesia. Saya akan berkonsentrasi bersama Barito Putera," ujarnya.