Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Nomor 2 kini digunakan oleh Sergino Dest setelah sebelumnya jadi milik Nelson Semedo.
Nomor 4 sebelumnya dipakai Ivan Rakitic, sekarang dipakai Ronald Araujo.
Martin Braithwaite officially takes Luis Suarez's number nine shirt at Barcelona 9️⃣ pic.twitter.com/KAiXRM0p1w
— B/R Football (@brfootball) October 6, 2020
Di antaranya nomor 8 yang sebelumnya dipakai Arthur Melo kini kenakan oleh Miralem Pjanic.
Nomor punggung 12 yang sebelumnya dipakai Rafinha, kini telah menjadi milik Riqui Puiq.
Baca Juga: Usai Pindah ke Jerman, Wonderkid Arsenal Kirim Sindiran Halus Buat Mikel Arteta
Adapun nomor 6 yang sebelumnya lowong pasca-kepergian Xavi Hernandez, kini sudah menemukan pemilik baru dalam diri Carles Alena.
Sementara itu, nomor punggung 9 yang sebelumnya dikenakan Luis Suarez sejak tiba di Camp Nou pada 2014, juga sudah bertuan.
???? Now that this season's squad numbers are confirmed, head to our online shop and pick up a kit with your favorite player's name and number! ????????
— FC Barcelona (@FCBarcelona) October 6, 2020
Nomor 9 menjadi lowong lantaran Suarez bergabung dengan Atletico Madrid pada musim panas 2020.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, adalah Martin Braithwaite yang sebelumnya mengenakan nomor 19 yang bakal menjadi pemilik nomor punggung 9 yang baru.
Baca Juga: Eden Hazard Jadi Pesakitan di Real Madrid, Luka Modric Angkat Bicara
Martin Braithwaite yang didatangkan dadakan pada bursa transfer musim dingin 2020, telah resmi menjadi pemain nomor 9 yang baru di Barcelona.
Seiring kegagalan Barcelona merekrut penyerang baru pada bursa transfer musim panas 2020, maka nomor 9 yang ditinggalkan Suarez pun diambil alih oleh Braithwaite.
Sementara itu, nomor lama penyerang asal Denmark tersebut bakal dikenakan oleh pemain muda El Barca, Matheus Fernandes.