Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi MotoGP Prancis 2020 - Tampil Solid, Fabio Quartararo Raih Pole Position

By Agung Kurniawan - Sabtu, 10 Oktober 2020 | 20:24 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo. (TWITTER.COM/FABIOQ20)

Posisi Bagnaia kembali turun setelah Joan Mir mampu mengungguli catatan waktunya. Namun, Bagnaia mampu kembali merangsek ke zona aman.

Bagnaia pun menemani Petrucci selaku pembalap tercepat di Q1 untuk bergabung dengan 10 pembalap teratas di Q2.

Sesi Q2 MotoGP Prancis 2020 dimulai. Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, menjadi pembalap pertama dengan waktu lap cepat.

Tak berselang lama, Franco Morbidelli harus rela turun ke posisi ketiga usai rekan setimnya, Fabio Quartararo, mampu mengalahkan catatan waktu lapnya.

Baca Juga: Bukan 2022, Tim Valentino Rossi Berpotensi Mentas di MotoGP Mulai Musim Depan