Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Makedonia Utara, Shin Tae-yong Siapkan Kejutan Lain

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 14 Oktober 2020 | 17:00 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Jack Brown, sedang beraksi melewati pengawalan pemain timnas U-19 Makedonia Utara, 11 Oktober 2020. (PSSI)

Dalam laga uji coba pertama, Shin Tae-yong membuat kejutan dengan memainkan Elkan Baggott sebagai starter.

Selain itu, dia menarik Irfan Jauhari yang biasa bermain sebagai striker ke posisi gelandang sayap.

Bukan tidak mungkin dalam laga nanti Shin Tae-yong kembali mengubah susunan sejumlah pemain.

"Kami siap kembali menghadapi Makedonia Utara. Saya akan merotasi beberapa pemain," kata Shin Tae-yong seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Kabar Baik dari 2 Pemain Cedera di Timnas U-19 Indonesia, Siap Pusingkan Rotasi Shin Tae-yong

PSSI.ORG
Elkan Baggott saat Timnas U-19 Indonesia menang dengan skor meyakinkan 4-1 atas Makedonia Utara dalam laga uji coba di Stadion NK Njunak Sinj, Split, Minggu (11/10/2020).


Di sisi lain, timnas U-19 Indonesia juga mendapatkan kabar baik dari dua pemain yang mengalami cedera.

Dua pemain yang dimaksud adalah M Supriadi dan Braif Fatari.

Seperti diketahui, Supriadi mengalami cedera saat menghadapi NK Dugopolje pada Kamis (8/10/2020).

Sementara Braif Fatari mengalami cedera pada babak pertama kontra Makedonia Utara dan harus digantikan oleh Jack Brown yang malah mencetak brace.

Baca Juga: Persiraja Banda Aceh: Peluang Kick-off Liga 1 Kembali Ditunda Tetap Ada