Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada laga perdana, Elkan mendapat pujian langsung dari Shin Tae-yong.
"Elkan sebenarnya dikhawatirkan sulit berkomunikasi dengan rekannya di tim. Tetapi saya lihat tidak bermasalah," ujar Shin.
Baca Juga: Cetak Satu Gol Kontra Kroasia, Griezmann Kejar Torehan David Trezeguet hingga Thierry Henry
"Elkan mungkin nantinya bisa jadi tumpuan pertahanan kami karena posturnya tinggi dan tidak mudah kalah saat berduel," tambahnya.
Sementara itu, Elkan menilai faktor fisik masih menjadi kelemahan timnas U-19 Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
"Saya pikir kekurangan kami (timnas U-19 Indonesia) ada di fisik," kata Elkan Baggott.
"Setelah mengatasi kekurangan tim ini (timnas U-19 Indonesia), baru kami bisa menghadapi ujian di Piala Dunia U-20 2021 dan Piala Asia U-19 2020," tambahnya.