Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Masak sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 tetapi kompetisi tidak ada. Itu kan pasti dalam kondisi yang sangat-sangat buruk di mata FIFA," ujar Ruddy.
Menurutnya memang akan lebih baik liga tetap jalan tidak penduli apapun yang bakal terjadi.
Sebab dikeadaan seperti ini Ruddy mengatakan tidak ada yang mengetahui akan seperti apa nantinya nasib tuan rumah tersebut.
"Siapa tahu mungkin karena tidak ada kompetisi bisa dicabut dengan FIFA dan bisa menunjuk negara lain. Itu kan kami tidak tahu juga," ucapnya.
Oleh karena itu, Ruddy percaya bahwa PSSI dan PT Liga INdonesia Baru (LIB) bakal bekerja lebih keras dan juga mempertimbangkan hal-hal tersebut.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2020 - Maverick Vinales Terinspirasi dari Dani Pedrosa
Terkait penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021 yang rencananya bergulir Mei-Juni tahun depan tersebut.
"Jadi saya berfikir itu pasti juga dipertimbangkan oleh PSSI," tutur Ruddy Widodo.
"Mau format setengah musim kompetisi, mau format turnamen, atau apapun itu tidak masalah yang penting kompetisi tetap jalan kalau Arema seperti itu," katanya.