Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Persib, Robert Rene Alberts Tolak Tawaran dari Klub Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Singapura

By Arif Setiawan - Jumat, 16 Oktober 2020 | 18:10 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts (tengah) saat hadir dalam sesi konferensi pers jelang lawan Arema FC, Sabtu (7/3/2020). (TRIBUNJATIM.COM/AMINATUS SOFYA)

Pelatih yang pernah melatih Arema FC ini bahkan menegaskan tak memiliki sedikitpun keinginan untuk tinggalkan Persib.

Robert ingin menatap masa depan bersama Maung Bandung.

"Tapi saya tidak tertarik karena saya telah berdiskusi dengan manajemen," ucap Robert.

"Kami bertemu di Jakarta dan kami menatap serius masa depan Persib.

"Saya juga sangat senang berada di sini," tuturnya.

PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Baca Juga: Madura United vs Arema FC, Laga Uji Coba sekaligus Simulasi Protokol

Selain demi memajukan Persib, Robert rupanya juga telah terlanjur nyaman hidup di Kota Bandung.

Robert tak memungkiri bahwa Kota Bandung memiliki banyak tempat yang indah.

"Saya melihat banyak tempat yang indah di Bandung, tapi saya masih terus mengeksplorasi kota ini kalau off day," kata Robert.

"Setiap kali saya menemukan tempat baru di Bandung, saya sangat senang dan menurut saya Bandung adalag tempat yang indah untuk hidup," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P