Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Starting XI Manchester City vs Arsenal - Sergio Aguero Comeback
Pada menit ke-8, giliran tim tamu yang mendapat peluang emas lewat tendangan kaki kanan Che Adams dari dalam kotak penalti yang masih berhasil diselamatkan oleh Kepa Arrizabalaga.
Timo Werner sempat membuat kubu Chelsea bersorak pada menit ke-13 setelah tandukan kepalanya berhasil menggetarkan jala gawang kiper McCarthy.
Namun, wasit menganulir gol tersebut lantaran Werner terlebih dahulu berdiri dalam posisi offside ketika menerima umpan silang Chilwell.
Penyerang asal Jerman itu akhirnya benar-benar mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-15 ketika menerima umpan terobosan dari Chilwell.
Werner sempat meliuk-meliuk di dalam kotak penalti sebelum akhirnya melepaskan sepakan mendatar dengan kaki kanannya.
Pada menit ke-28, Werner kembali membuat gol setelah menerima umpan lambung dari Jorginho.
Pemain berusia 24 tahun itu mengecoh McCarthy di dalam kotak terlarang dengan mencungkil bola melewati atas kepala dan menyudahinya dengan sebuah sundulan ke arah gawang yang sudah kosong.
Kurt Zouma nyaris membuat Chelsea unggul tiga gol pada menit ke-31 jika saja sundulannya di dalam kotak penalti tak tertepis oleh McCarthy.