Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, pemain e-sports PSIS Semarang, Setia Widianto, pun turut memberikan perlawanan sengit.
Puncaknya ketika game kedua akan berakhir, dimana Rizal yang unggul 3-2 di menit-menit akhir, lalu diancam oleh serangan yang dilancarkan oleh Widi.
Baca Juga: Malaysia Dihebohkan dengan Klub Bernama Rakyat United, Ada Apa ?
Setia Widianto yang nyaris saja menggagalkan kemenangan Rizal Ivander Danyarto saat detik-detik game kedua akan usai.
Sayangnya, upaya dari Widi berhasil digagalkan oleh strategi bertahan Rizal yang cukup baik.
Setelah upaya Setia Widianto tersebut gagal, laga pun usai dengan kemenangan Rizal Ivander Danyarto.
Baca Juga: Witan Sulaeman Masih Bisa Bela Timnas U-19 Indonesia, Sampai Kapan?
Secara mengejutkan, Rizal meluapkan emosi atas kemenangannya dengan sedikit berteriak dan membanting botol air mineral saat pertandingan usai.
Setia Widianto pun hanya tertegun melihat luapan emosi dari pemain e-sport Persija tersebut.
Namun, keduanya pun tidak lama saling respect dengan memberikan salam satu sama lain.