Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil MotoGP Aragon 2020 - Alex Rins Menang, Alex Marquez Podium Lagi

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 18 Oktober 2020 | 21:03 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, ketika melakoni sesi latihan bebas MotoGP Spanyol 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, 17 Juli 2020. (WWW.SUZUKI-RACING.COM)

Baca Juga: Bos UFC Galau Cari Lawan Selanjutnya bagi Israel Adesanya

Posisi pembalap 1-10 setelah 15 lap: Alex Rins, Joan Mir, Alex Marquez, Maverick Vinales, Franco Morbidelli, Takaaki Nakagami, Andrea Dovizioso, Jack Miller, Cal Crutchlow, Johann Zarco.

Sementara itu, jarak di antara tiga pembalap terdepan mulai terpangkas. Rins, Mir, dan Marquez bersaing untuk merebutkan posisi terdepan.

Ketiga pembalap tersebut pun menciptakan grup sendiri. Marquez yang berada di posisi ketiga bahkan unggul 2 detik dari Vinales di posisi keempat.

Marquez menjadi protagonis pada balapan kali ini. Pilihan ban depan yang tepat membuatnya tampil kuat di tikungan terakhir sebelum garis start.

Beberapa kali Marquez mengeluarkan manuvernya di sektor tersebut, termasuk ketika menyalip Mir pada lap ke-19.

Baca Juga: Justin Gaethje akan Rusak Rencana Khabib Nurmagomedov pada UFC 254

Setelah melewati Joan Mir, Alex Marquez kemudian memburu Alex Rins yang menghuni posisi pertama.

Alex Marquez masih tampil trengginas pada lap-lap terakhir. Dia sebenarnya memiliki peluang untuk menyalip Rins namun situasi tak berpihak kepadanya.

Ban belakang Marquez mulai aus. Dia bahkan hampir terjatuh ketika ban belakangnya selip ketika berusaha mendekati Rins.

Momentum Rins pun terselamatkan. Meski terus ditekan Marquez, Rins berhasil menjaga posisinya hingga akhir perlombaan.

Hasil MotoGP Aragon 2020:

1. Alex Rins (Suzuki Ecstar) 41:54,391
2. Alex Marquez (Repsol Honda) +0,263
3. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +2,664
4. Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) +2,880
5. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +4,570
6. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) +4,756
7. Andrea Dovizioso (Ducati) +8,639
8. Cal Crutchlow (LCR Honda) +8,913
9. Jack Miller (Pramac Racing) +9,390
10. Johann Zarco (Avintia Racing) +9,617
11. Brad Binder (Red Bull KTM) +13,200
12. Pol Espargaro (Red Bull KTM) +13,689
13. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini) +14,598
14. Iker Lecuona (KTM Tech3) +15,291
15. Danilo Petrucci (Ducati) +15,941
16. Miguel Oliveira (KTM Tech3) +18,284
17. Stefan Bradl (Repsol Honda) +20,136
18. Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) +21,498
19. Bradley Smith (Aprilia Gresini) +25,300
20. Tito Rabat (Avintia Racing) +25,558

Gagal Finis
-----
Francesco Bagnaia (Pramac Racing)

Baca Juga: MotoGP Aragon 2020 - Danilo Petrucci Disentil Bos Ducati Ganggu Andrea Dovizioso di Kualifikasi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P