Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah berhasil membuat peluang tersebut, Real Madrid semakin gencar menyerang pertahanan Shakhtar.
Baca Juga: Petr Cech Comeback ke Liga Inggris, Begini Respons Legenda Chelsea
Akan tetapi, hal tersebut justru membuat pertahanan mereka lengah, terutama ketika menghadapi serangan balik Shakhtar.
Pada menit ke-14, Real Madrid nyaris kebobolan lewat aksi winger Shakhtar Donetsk, Marlos.
Usai lepas dari jebakan offside, Marlos menggiring bola ke dalam kotak penalti Real Madrid kemudian melepaskan tembakan mendatar menggunakan kaki kiri.
Namun, kiper Real Madrid, Thibaut Coutois masih bisa mementahkan upaya Marlos tadi sehingga gawang Los Blancos aman dari kebobolan.
Baca Juga: Bek Bali United Inginkan Liga 1 2020 Dilanjutkan Segera
Real Madrid benar-benar kebobolan pada menit ke-29.
Akselerasi Viktor Korniyenko di sisi kanan pertahanan Real Madrid gagal dihentikan lini belakang Los Blancos.
Korniyenko lalu membawa bola ke dalam kotak penalti dan mengumpankan ke arah Mateus 'Tete' Martins yang kemudian langsung menyepak bola menggunakan kaki kiri.