Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Penggemar rela mengeluarkan uang mereka untuk menyaksikan pertandingan dan tekanannya sungguh luar biasa, terutama bagi pemain asing,“ ucap pemain berusia 26 tahun itu.
“Banyak pemain asing yang datang ke sini dan dengan mudah semuanya berubah pada setiap pertengahan musim."
"Jika Anda tidak memperlihatkan performa bagus, mereka akan menggantikan Anda," kata Williams.
"Anda harus bisa bermain bagus dan ini lebih kompetitif dibandingkan Australia,“ tambahnya.
Baca Juga: Arsenal Sangat Bergantung pada Aubameyang, Legenda Klub Beri Saran
Meski mengaku berat, Williams sangat menikmati masa-masa berkarier di Indonesia.
Saat datang pertama kali ke Persebaya, Williams dibuat jatuh cinta oleh sambutan meriah yang disampaikan Bonek pada dirinya.
Hal itulah yang membuat Williams masih mau bertahan di Bajul Ijo hingga saat ini.
“Saya datang pada pertengahan musim lalu dan kami bermain melawan Bali United di kandang dan tiket pertandingan terjual habis," kata Williams.
"Itu adalah pertandingan kedua saya dan membuat saya terkejut."
"Saat Anda sudah bisa menyesuaikan diri, selanjutnya Anda akan membutuhkannya dan sulit bermain tanpa suporter di stadion,” tandasnya.