Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Klub Baru, Jack Wilshere akan Minta Nasihat Arsene Wenger Terlebih Dahulu

By Adi Nugroho - Sabtu, 24 Oktober 2020 | 08:30 WIB
Jack Wilshere (kanan) dan Arsene Wenger saat masih membela Arsenal. (TWITTER.COM/SKYSPORTSPL)

Orang yang akan dihubungi Wilshere untuk membahas hal tersebut adalah mantan pelatihnya di Arsenal dulu, Arsene Wenger.

"Saya berbicara dengan Arsene ketika kami merundingkan segalanya dengan West Ham dan dia membantu," kata Wilshere seperti dilansir BolaSport.com dari BBC Sport.

Baca Juga: Manchester United Vs Chelsea Masih Laga Besar Menurut Frank Lampard

"Ketika waktunya tepat, dan ketika saya memiliki beberapa pilihan, di mana mereka berada dan apa yang terbaik untuk saya, dia mungkin akan menjadi orang yang akan saya hubungi," tutur Wilshere menegaskan.

Wilshere dan Wenger memang memiliki hubungan yang erat.

Hal tersebut terjadi karena keduanya pernah bekerja sama di Arsenal mulai 2008 sampai 2018.

Baca Juga: Pilih Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Raja Gol Liga Italia 2000-2001

Tak hanya itu, Wenger juga merupakan sosok yang memainkan peran penting dalam perkembangan karier Wilshere dengan memberinya debut di tim utama Arsenal pada usia yang sangat muda, 16 tahun.

Dengan melihat hal tersebut, tak mengherankan kalau Wilshere sangat mempercayai Wenger dalam hal keputusan yang menyangkut karier sepak bolanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P